POPULER KEMARIN: Hari Ulang Tahun Corona hingga Masa Tahanan Habib Rizieq Shihab Diperpanjang

1 Januari 2021, 07:40 WIB
Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab (tengah) berjalan menuju mobil tahanan usai diperiksa di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Minggu 13 Desember 2020 dini hari. /ANTARA/Hafidz Mubarak A

PR BANDUNGRAYA – Melihat kilas balik awal mula dimulainya pandemi virus corona atau Covid-19, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengumumkan laporan adanya klaster kasus pneumonia di Wuhan, Tiongkok, pertama kali pada 31 Desember 2019.

Kasus pneumonia pada saat itu belum terdeteksi penyebabnya dan belum dilaporkan adanya korban jiwa. Namun penyelidikan tetap berlanjut, hingga perlahan kasus serupa ditemukan di berbagai belahan dunia.

Baca Juga: Wow! Kpopers Harus Tahu, Ini Link Streaming Konser Gratis SMTOWN LIVE Culture Humanity

Kabar tersebut merupakan satu dari lima berita yang banyak dibaca di portal PRBandungRaya.com. Berikut ulasan lengkapnya:

1. 31 Desember Hari Ulang Tahun Covid-19? Ini Kilas Balik Awal Virus Corona di Wuhan China Menurut WHO

Pada momen akhir tahun tanggal 31 Desember 2019, kantor perwakilan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) di Tiongkok melaporkan kasus pneumonia di Wuhan berdasarkan pernyataan Komisi Kesehatan Wuhan dari media.

Momen tersebut menandai hari ulang tahun virus corona setelah satu tahun, yaitu 31 Desember 2020.

Di Indonesia, kasus pertama virus Covid-19 terjadi pada dua warga Depok, Jawa Barat. Laporan tersebut diumumkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada 2 Maret 2020.

Berita selengkapnya (KLIK DI SINI) 

Baca Juga: Denny Siregar setelah FPI Dibubarkan, Ibaratkan Bermain Catur: Mau Main Lagi ? Ayo, Silakan

2. Kota Tasikmalaya Naik! Berikut Update Corona Jawa Barat Hari ini, Kamis 31 Desember 2020

Setelah dua hari terakhir Provinsi Jawa Barat tidak melaporkan kasus kematian baru akibat Covid-19, pada pagi 31 Desember 2020 tercatat dua orang dalam angka kematian harian.

Pada hari Kamis, di Jawa Barat telah bertambah 1233 kasus terkonfirmasi positif Covid-19, dan totalnya menjadi 82.555 kasus.

Kemudian, rasio positif Covid-19 di Kota Tasikmalaya mengalami kenaikan sehingga menjadi ketiga tertinggi di Jawa Barat setelah Kota Depok dan Kota Bekasi.

Berita selengkapnya (KLIK DI SINI

Baca Juga: Serius Cari Penghina Lagu 'Indonesia Raya', Tim Khusus dari Indonesia Ternyata Lakukan Ini Malaysia

3. Big Hit Laporkan Haters yang Melecehkan BTS, ARMY Beri Dukungan pada Jimin di Media Sosial

Agensi Big Hit Entertainment memberikan update informasi terkait tindakan hukum yang dilakukan mereka terhadap oknum yang melakukan pelecehan pada artisnya.

Setelah adanya update tersebut, pada 31 Desember 2020, tagar #jiminyouareperfect menjadi trending topic di media sosial Twitter.

Sejumlah penggemar menduga bahwa laporan yang diberikan Big Hit adalah karena salah satu member BTS, Jimin mengalami bullying oleh haters.

Berita selengkapnya (KLIK DI SINI

4. Singgung Alasan Pembubaran FPI, AM Hendropriyono: Kegiatan Kriminal Kedok Agama Kini Dihentikan

Tokoh intelijen dan militer Indonesia, Jenderal TNI Prof Dr Abdullah Mahmud Hendropriyono atau AM Hendropriyono mengungkapkan pandangannya terkait peristiwa pembubaran FPI oleh pemerintah.

Melalui akun Twitter miliknya, AM Hendropriyono menyebutkan bahwa pembubaran tersebut merupakan hadiah berupa kebebasan dari rasa takut.

Menurutnya, salah satu alasan pembubaran FPI adalah karena kegiatan organisasi tersebut telah semakin menjauh dari Pancasila dan toleransi terhadap perbedaan.

Berita selengkapnya (KLIK DI SINI

5. Habib Rizieq Shihab Alami Ini di Penjara Usai FPI Dibubarkan

Tak lama setelah pembubaran resmi FPI, pimpinannya, Habib Rizieq Shihab mengalami perpanjangan masa penahanan.

Habib Rizieq yang semula dijadwalkan bebas pada 31 Desember 2020, kini masih harus tinggal di tahanan selama 40 hari ke depan hingga 9 Februari 2021.

Keputusan perpanjangan penahanan tersebut dilakukan pihak kepolisian karena penyidik belum selesai memeriksa Habib Rizieq terkait kasus kerumunan massa pada acara beberapa waktu lalu dan dugaan penghasutan.

Berita selengkapnya (KLIK DI SINI).*** 

Editor: Rizki Laelani

Tags

Terkini

Terpopuler