Ramai Disudutkan Netizen Soal Penanganan Covid-19, Akun Facebook Rekan Menkes Terawan Diretas

2 Oktober 2020, 20:44 WIB
Ilustrasi peretasan: Akun Facebook Oscar Primadi Kementerian Kesehatan diretas. //pexels/PEXELS

PR BANDUNGRAYA – Penyalahgunaan akun media sosial oleh oknum tak bertanggung jawab menjadi ancaman baru di era digitalisasi.

Selain mencakup keamanan data pribadi yang bisa disalahgunakan dalam berbagai bentuk kejahatan, penyalahgunaan media sosial oleh oknum peretas juga bisa membawa dampak buruk pada nama baik pemilik akun yang sebenarnya.

Banyak public figure mengaku sempat tak bisa mengakses media sosial pribadi seperti Twitter karena berhasil diretas oleh oknum tak bertanggung jawab. Kasus peretasan terbaru sempat menimpa Hasya Kyla usai skandal sang adik, Adhisty Zara, viral di media sosial.

Baca Juga: Park Bo Gum Puncaki Peringkat Reputasi Aktor dan Aktris Drama Korea, Berikut 30 Daftar Lengkapnya

Kali ini giliran akun media sosial Facebook milik salah satu pejabat Kementerian Kesehatan Republik Indonesia yang diretas oknum tak bertanggung jawab.

Akun yang diretas adalah milik Oscar Primadi yang saat ini menjabat Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.

Dilaporkan kejadian peretas itu berlangsung pada Jumat 2 Oktober 2020 petang ini.

Baca Juga: Campur Tangan Sertu Sudirso di Pekerjaan Talud TMMD Reguler Brebes

Hal ini disampaikan oleh Ka. Biro Komunikasi dan Yanmas Kemenkes, Widyawati melalui akun Instagram resmi Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.

“Dengan ini kami sampaikan bahwa saat ini akun facebook Bapak drg. Oscar Primadi, MPH, Sekretaris Jenderal Kementerian RI sedang diretas oleh pihak yang tidak bertanggung jawab,” kata Widyawati dalam unggahan Instagram Stories Kemenkes pada 2 Oktober 2020, sebagaimana dilaporkan Pikiranrakyat-Bekasi.com.

Kemenkes meminta agar masyarakat mengabaikan segala bentuk pesan yang menggunakan akun tersebut.

Baca Juga: Update Covid-19 Kota Bandung 2 Oktober 2020: Kasus Positif Terus Merangkak Naik

“Untuk itu mohon mengabaikan apabila menerima pesan-pesan berupa promosi jabatan, mutasi, kepegawaian, penggalangan dana Covid-19 maupun hal-hal lainnya yang mengatasnamakan dan/atau melalui akun facebook atau facebook messenger ‘Oscar Primadi’,” tutup  dia.

Oscar Primadi diangkat sebagai Sekretaris Jenderal Kementerian Kesehatan pada 2018 lalu menggantikan Untung Suseno Sutarjo.

Sebelumnya pria kelahiran 20 Oktober 1961 di Pontianak, Kalimantan Barat itu pernah menjabat sebagai Kepala Pusat Standardisasi, Sertifikasi, dan Pendidikan Berkelanjutan Sumber Daya Manusia Kesehatan Badan PPSDM Kesehatan pada 2011.

Baca Juga: Cek Fakta: Benarkah Anggota PKI Diam-diam Gelar Rapat di Istana Presiden dan Vila Milik Megawati?

Selanjutnya, ia menjabat sebagai Kepala Pusat Data dan Informasi, Setjen Kemenkes RI pada 2013.

Pada 2016, peraih gelar Master of Public Health dari Mahidol University Thailand ini juga pernah menjabat sebagai Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Masyarakat sampai dengan 19 Februari 2018 lalu dia dilantik menjadi Inspektur Jenderal Kementerian Kesehatan.

Tak berselang lama, pada Oktober 2018, Oscar dipercaya untuk mengemban amanah sebagai orang nomor dua di Kementerian RI.

Baca Juga: Update Kasus Covid-19 di Sumedang 2 Oktober 2020, Jumlah Pasien Terbanyak dari Tanjungsari

Sekretaris Jenderal berada dalam posisi strategis dalam pelaksanaan tugas koordinasi, pembinaan, dan pemberian dukungan manajemen kepada seluruh unit organisasi di lingkungan Kementerian Kesehatan, serta mendorong proses penyelenggaraan administrasi dan hubungan kerja dengan Kementerian dan Lembaga lain yang terkait.*** (Rulfi Alimudin-Pikiran Rakyat Bekasi)

Artikel ini tayang sebelumnya di bekasi.pikiran-rakyat.com dengan judul Media Sosial Orang Terdekat Terawan di Kemenkes Diretas, Publik Diminta untuk Mengabaikannya

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: Pikiran Rakyat Bekasi

Tags

Terkini

Terpopuler