Ketum PBNU Kiai Said Aqil Diangkat Jadi Komisaris Utama PT KAI, Ini Alasannya

- 4 Maret 2021, 12:51 WIB
KH Said Aqil diangkat menjadi komiaris Utama PT KAI Persero.*
KH Said Aqil diangkat menjadi komiaris Utama PT KAI Persero.* /ANTARA/M Risyal Hidayat

PR BANDUNGRAYA – Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir menunjuk Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Kiai Said Aqil Siradj sebagai Komisaris Utama sekaligus Komisaris Independen PT Kereta Api Indonesia (KAI) Persero.

Keputusan pengangkatan Kiai Said Aqil Siradj tersebut berdasarkan pada Salinan Keputusan Menteri BUMN Nomor SK-64/MBU/03/2021 pada 3 Maret 2021.

Penunjukkan Kiai Said Aqil Siradj seiring dengan perombakan susunan direksi PT KAI Persero oleh Kementerian Badan Usaha Milik Negara atau BUMN.

Baca Juga: Cara Cek Hasil Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 12, Segera Masuk ke Laman Ini

Selain Kiai Said Aqil Siradj yang menggantikan Jusman Syafii Djamal sebagai Komisaris Utama PT KAI Persero. Beberapa jabatan strategis lainnya di PT KAI Persero turut diganti.

Adapun susunan Dewan Komisaris PT KAI Persero di antaranya KH Said Aqil Siradj sebagai Komisaris Utama sekaligus Komisaris Independen PT KAI Persero, Riza Primadi sebagai Komisaris Independen.

Lebih lanjut, Rochadi sebagai Komisaris Independen, Diah Nataliza sebagai Komisaris, dan Chairul Anwar sebagai Komisaris.

Baca Juga: Innalillahi! Dunia Hiburan kembali Berduka, Aktris Asmiar Yahya Pemeran 'Brownies' Tutup Usia

Selain itu, jajaran Direktur Baru yakni Dadan Rusdiansyah sebagai Direktur Niaga yang sebelumnya sebagai Sekretaris Perusahaan, pernah juga menjadi Kepala Daerah Operasi 1 Jakarta atau Executive Vice President Daop 1 Jakarta.

Halaman:

Editor: Elfrida Chania S

Sumber: KAI.id ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x