Banyak Diperbincangkan Soal Pembangunan Jurrasic Park, Kenali Pulau Rinca Salah Satu Habitat Komodo

- 26 Oktober 2020, 20:40 WIB
Pembangunan kawasan pariwisata di Pulau Rinca Komodo NTT.
Pembangunan kawasan pariwisata di Pulau Rinca Komodo NTT. /Instagram.com/ @kemenpupr

PR BANDUNGRAYA – Kabar mengejutkan datang dari isu mengenai pengembangan Jurassic Park di Pulau Rinca, Nusa Tenggara Timur (NTT), yang dikenal sebagai salah satu habitat Komodo.

Salah satu destinasi favorit wisatawan di Taman Nasional Komodo, pulau ini hanya berjarak dua jam perjalanan dengan naik kapal dari Labuan Bajo.

Pulau Rinca juga merupakan zona inti taman nasional sesuai Peta Zonasi Taman Nasional Komodo.

Baca Juga: Vaksin Covid-19 Segera Hadir, Jokowi Terapkan 2 Skema Gratis dan Mandiri

Memang, pulau yang seluas 190 kilometer persegi ini merupakan habitat asli komodo Si Naga Purba.

Meski demikian, Pulau Rinca memiliki dua kampung dengan jumlah penduduk sekitar 1.000 orang.

Kedua desa tersebut bernama Kampung Rinca dan Kampung Karora, dan populasinya lebih besar berada di Kampung Rinca.

Lalu bagaimana kehidupan masyarakat Pulau Rinca?

Pada umumnya mereka bermata pencaharian sebagai nelayan. Berdasarkan informasi, warga Pulau Rinca ternyata sudah berada lebih dahulu dibanding Taman Nasional Komodo.

Wisatawan yang berkunjung ke tempat ini juga bisa mampir ke kampung-kampungnya.

Wisatawan bisa bertemu dengan penduduknya yang ramah, yang rasanya sudah terbiasa hidup dengan komodo. Bahkan rumah mereka dibuat seperti model rumah panggung.

Baca Juga: Tinggalkan Konsep Lama, TWICE Hadir dengan Sisi Gelap dan Berani di Album Terbaru Eyes Wide Open

Sedikit orang yang tahu bahwa pariwisata memungkinkan masyarakat Pulau Rinca untuk menghidupi keluarganya.

Salah satunya ada yang menjual makanan, menyewakan rumah sebagai homestay, persewaan perahu dan menjadi guide.

Sedangkan jika berbicara tentang habitat Komodo, ternyata ada beberapa perbedaan antara Komodo yang hidup di Pulau Komodo dan Pulau Rinca.

Diketahui, Komodo di Pulau Rinca lebih agresif dibandingkan dengan komodo di Pulau Komodo.

Hal tersebut disebabkan cuaca di Pulau Rinca cukup terik dan konturnya didominasi padang savana. Selain itu, penjaga hutan yang diserang oleh komodo di Pulau Rinca lebih banyak daripada di Pulau Komodo.

Baca Juga: Dianggap Lawan Rezim Soeharto, Megawati Diusulkan Jadi Pahlawan Demokrasi, Bagaimana Prosedurnya?

Tak hanya itu, komodo di Pulau Komodo berukuran lebih besar dari Pulau Rinca. Hal itu disebabkan pulau ini didominasi oleh hutan lebat yang membuat pulau ini menarik lebih banyak mangsa Komodo seperti rusa dan hewan lainnya.

Jarak antara Pulau Rinca dan Pulau Komodo tidaklah berjauhan. Pintu masuk ke Pulau Rinca adalah Loh Buaya dan di Pulau Komodo adalah Loh Liang.

Selain itu, Pulau Rinca merupakan salah satu tempat yang asyik untuk trekking. Pulau Rinca menyuguhkan pemandangan yang begitu indah sehingga Anda akan terpukau dengan panorama alam dan melihat Komodo dari dekat.***

Editor: Bayu Nurulah

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x