HOAKS atau FAKTA: Tersiar Pesan Berantai soal Puluhan Peserta Lolos CPNS 2019 dan Mengundurkan Diri

7 April 2021, 10:45 WIB
Ilustrasi rekrutmen CPNS: Beredar hoaks melalui pesan berantai WhatsApp berisi surat Kemdikbud soal lampiran peserta lolos seleksi CPNS 2019 dan mengundurkan diri. /ANTARA/Irwansyah Putra

PR BANDUNGRAYA - Tersiar pesan berantai di aplikasi WhatsApp berisi klaim bahwa terdapat puluhan peserta yang lolos seleksi CPNS 2019 mengundurkan diri.

Klaim tersebut menyebutkan bahwa peserta lolos CPNS 2019 yang mengundurkan diri sedang dalam pertimbangan untuk digantikan.

Berdasarkan hasil penelusuran sebagaimana dikutip PRBandungRaya.com dari laman Turnbachoax.id dalam artikel '[SALAH] Surat Pemanggilan Peserta yang Lolos CPNS 2019', klaim tersebut adalah salah.

Baca Juga: Surat Telegram Kapolri Tuai Polemik, Hidayat Nur Wahid: Berani Cabut Aturan Bermasalah dan Minta Maaf Itu Baik

Kabar ini pertama kali beredar secara berantai melalui aplikasi berkirim pesan WhatsApp dengan narasi sebagai berikut:

“Sebanyak 37 orang sebagaimana terdapat dalam lampiran, Peserta sebagaimana dalam lampiran mengundurkan diri dan sedang dalam pertimbangan pengganti…dst”

Pesan berantai hoaks soal peserta yang lolos CPNS 2019 dan mengundurkan diri. Dok. Turnbackhoax.id

Secara keseluruhan, pesan berisi surat dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi.

Baca Juga: BTS dan TXT Sama-sama Dikabarkan Comeback Mei 2021, Big Hit Music Siap Untung Besar?

Surat tersebut juga mengandung lampiran berisi puluhan nama oeserta CPNS 2019 yang lolos seleksi dan mengundurkan diri.

Berdasarkan hasil penelusuran, faktanya informasi tersebut tidak benar.

Sesuai dengan klarifikasi dari pihak Pelaksana tugas (Plt) Kepala Biro Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Hendarman, menegaskan terkait beredarnya surat Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi nomor 360/EI/KP/II/2019, perihal Pemanggilan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2019 adalah hoaks.

Baca Juga: Polri Tetapkan Tersangka Unlawful Killing Laskar FPI, Christ Wamea Pertanyakan Identitas Pelaku

Masyarakat juga diimbau untuk mengabaikan Informasi yang beredar tersebut.

Berdasarkan informasi tersebut, dapat dipastikan bahwa adanya peserta lolos CPNS 2019 yang megundurkan diri dan dalam pertimbangan untuk diganti adalah salah.***

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: turnbackhoax.id

Tags

Terkini

Terpopuler