Austria Menutup Sebuah Masjid yang Diduga Sering Dikunjungi Pelaku Penembakan di Wina

- 7 November 2020, 06:47 WIB
Polisi Austria amankan serangan teror: Aksi teror terjadi di Wina Austria pada malam hari.
Polisi Austria amankan serangan teror: Aksi teror terjadi di Wina Austria pada malam hari. /Twitter/@Marchfoward/

PR BANDUNG RAYA - Otoritas Austria telah memutuskan untuk menutup masjid yang diduga memiliki keterkaitan dengan pelaku serangan penembakan di Wina beberapa waktu lalu.

Penembakan itu telah menyebabkan empat orang tewas, sementara lebih dari 20 orang lainnya mengalami luka-luka, termasuk satu orang anggota polisi.

Menteri Integrasi Susanne Raab mengatakan bahwa Austria telah menutup sebuah masjid, dan perkumpulan Islam yang sering dikunjungi oleh pelaku penembakan di Wina.

Baca Juga: Jadwal Samsat Keliling Wilayah Bandung Raya Hari Ini, Sabtu 7 November 2020

Dalam konferensi pers pada Jumat, 6 November 2020 Susanne menjelaskan, kedua situs tersebut diduga telah berkontribusi pada radikalisasi penyerang.

Dilansir Prbandungraya.pikiran-rakyat.com dari Reuters, sementara terdakwa jihadis yang diketahui berusia 20 tahun itu telah ditembak mati oleh polisi.

Polisi bertindak tegas selang beberapa menit setelah pelaku melepaskan tembakan ke arah kerumunan dan bar.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari Ini, Sabtu 7 November 2020: Cancer Harus Sabar, Leo Siap-Siap, Virgo?

Setelah dilakukan identifikasi, polisi menetapkan identitas pelaku yang merupakan seorang berkewarganegaraan ganda Austria dan Makedonia Utara bernama Kujtim Fejzulai.

Halaman:

Editor: Abdul Muhaemin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x