Berapa Harga Minyak Goreng Curah Menjelang Ramadhan 2022? Disdagin Kota Bandung Buru-buru Lakukan Hal Ini

- 31 Maret 2022, 21:24 WIB
Berapa Harga Minyak Goreng Curah Menjelang Ramadhan 2022? Disdagin Kota Bandung Lakukan Ini untuk Stabilkan Harga
Berapa Harga Minyak Goreng Curah Menjelang Ramadhan 2022? Disdagin Kota Bandung Lakukan Ini untuk Stabilkan Harga /Kabar Priangan/Asep MS

"Nanti akan dilakukan OP bekerja sama dengan Bulog dan Pertamina. Lokasinya di kantor kecamatan Rancasari," ucap Elly.

Baca Juga: Sedang Mahal, 2.500 Ton Minyak Goreng Tumpah ke Laut, Kerugian Capai Rp37 Miliar!

Baca Juga: Azka Corbuzier VS Vicky Prestyo: Berkali-kali Terjatuh, Inilah Pemenangnya

Pada pemantauan harga pasar tersebut turut hadir Ketua DPRD Kota Bandung, Tedy Rusmawan dan Asisten Perekonomian dan Pembangunan Kota Bandung, Eric M. Atrauriq.

Ketua DPRD Kota Bandung, Tedy Rusmawan mengungkapkan, jelang Ramadhan 1443 Hijriah secara umum stok bahan pokok cukup tersedia.

Akan tetapi, salah satu bahan pokok yang mendadak naik yaitu minyak goreng curah. Di pedagang, harga minyak curah di angka Rp25.000 per kilogram.

"Hampir sama dengan harga kemasan. Kita ingin memberikan dorongan ke pemerintah pusat ternyata distribusi minyak curah ini sangat terbatas mendekati kosong," katanya.

"Minyak curah kenaikan signifikan dan paling menjadi catatan karena minyak goreng curah harganya mendekati minyak goreng kemasan," imbuhnya.

Tedy menerangkan, harga beras relatif stabil yaitu diangka Rp10.000-11.000 per kilogram.

"Stok dan harga stabil, telur stabil Rp24-25 ribu per kilogram stok melimpah relatif tersedia," jelasnya.

Halaman:

Editor: Siti Resa Mutoharoh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah