Bongkar Kasus Mafia Tanah, Ini yang Dilakukan Kapolri Listyo Sigit

- 18 Februari 2021, 13:19 WIB
Kapolri Listyo Sigit Prabowo.
Kapolri Listyo Sigit Prabowo. /Dok. Humas Polri

PR BANDUNGRAYA - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo instruksikan jajarannya untuk mengungkap kasus mafia tanah.

Kasus mafia tanah ini sebelumnya diangkat oleh penasihat Kemenparekraf, Dino Patti Djalal.

Kasus dugaan adanya sindikat mafia tanah tersebut sempat hangat diperbincangkan warganet.

Bahkan Dino sendiri tak ragu untuk membeberkan sejumlah fakta orang-orang yang terlibat dalam kasus mafia tanah.

Baca Juga: Kapolsek Astanaanyar Kompol YP Diduga Terlibat Penyalahgunaan Narkoba, Polresta Bandung Gelar Tes Urine Massal

"Karena masalah mafia tanah menjadi perhatian khusus Bapak Presiden, dan saya diperintahkan Bapak Presiden untuk usut tuntas masalah mafia tanah," kata Kapolri dikutip PRBandungRaya.com dari Humas Polri, Kamis 18 Februari 2021.

Menurut Kapolri Listyo Sigit, Polisi harus menjalankan tugasnya membela hak yang dimiliki masyarakat.

"Saya perintahkan untuk seluruh anggota di seluruh jajaran untuk tidak ragu-ragu dan usut tuntas masalah mafia tanah, kembalikan hak masyarakat, bela hak rakyat tegakkan hukum secara tegas,"katanya.

Baca Juga: Jelang Perilisan Album Perdana Bersama Lomba Sihir, Baskara Putra 'Hindia' Akui Tak Suka Tampil Solo

Sementara itu, Polda Metro Jaya telah membentuk tim khusus untuk mengungkap kasus mafia tanah ini.

Halaman:

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: Humas Polri ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x