Tolak KLB di Deli Serdang, Partai Demokrat Jawa Tengah Ikrarkan Setia pada AHY

- 7 Maret 2021, 16:57 WIB
Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). /Instagram.com/@agusyudhoyono

PR BANDUNGRAYA - Sejumlah Dewan Pengurus baik Cabang dan Daerah (DPC dan DPD) Partai Demokrat menanggapi Kongres Luar Biasa Partai Demokrat yang diadakan di Deli Serdang.

KLB tersebut menetapkan Moeldoko sebagai Ketua Umum Partai Demokrat Periode 2021-2025 menggantikan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Senada dengan Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono, Ketua DPD Demokrat Jawa Barat (Jabar) Irfan Suryanagara mengatakan bahwa KLB di Deli Serdang tidak sah karena gagal memenuhi syarat.

Baca Juga: Ashany Baru Pulang, Anang Hermansyah Langung Minta Tidur Bareng, Eh Malah Gigit Jari

Irfan bahkan mengancam akan mencari dan mempolisikan pihak-pihak yang mengaku Kader Partai Demokrat dan mengikuti KLB di Deli Serdang.

Namun menurutnya sejauh ini belum ada temuan Kader Demokrat Jabar yang ikut dalam KLB tersebut.

Irfan pun menegaskan jika ada yang mengaku Kader Partai Demokrat dari Jawa Barat yang ikut KLB, itu adalah kader palsu.

Baca Juga: Dukungan Menguat ke AYH, Ini Langkah yang Dilakukan untuk Hantam Kubu KSP Moeldoko

DPD dan DPC Partai Demokrat Provinsi Jawa Tengah juga memberi reaksi terhadap KLB di Deli Serdang.

Saat Pelaksanaan Rapat Koordinasi Daerah 2021 di Semarang mereka melakukan ikrar untuk tetap setia pada kepemimpinan Ketua Umum Partai Demokrat AHY dan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono.

Halaman:

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x