Pendakian Gunung Semeru Kembali Dibuka, Kuota Pendakian Sudah Penuh hingga 5 Oktober 2020

- 3 Oktober 2020, 11:24 WIB
Pendakian Gunung Semeru kembali dibuka untuk para wisatawan.
Pendakian Gunung Semeru kembali dibuka untuk para wisatawan. /PR BANDUNGRAYA/Nina Rohmana

“Bagi para pendaki yang hendak menaiki jalur pendakian diwajibkan untuk melakukan booking tiket secara online terlebih dahulu di laman resmi bookingsemeru.bromotenggersemeru.org,” ujar Sarif.

Lebih lanjut Sarif menambahkan, dalam upaya menerapkan protokol kesehatan sesuai dengan anjuran pemerintah, calon pendaki diwajibkan untuk menggunakan dan membawa masker cadangan, membawa hand sanitizer, dan menjalani pengecekan suhu tubuh.

Sesuai aturan pendakian, setiap pendaki harus melalui serangkaian tes kesehatan, termasuk melakukan tes Covid-19 sebelum memulai perjalanan.

Baca Juga: Pemerintah Gandeng MUI untuk Ikut Hadir dalam Proses Verifikasi Kehalalan vaksin Sinovac

“Pendirian tenda berjarak minimal dua meter dan tiap tenda hanya diisi maksimal 50 persen dari daya tampung,” katanya.

Sementara untuk pendakian gunung setinggi 3.677 Mdpl ini dibatasi hingga Kalimati, dengan durasi pendakian maksimal dua hari satu malam, artinya calon pendaki tidak dapat melakukan pendakian hingga puncak Mahameru.***

Halaman:

Editor: Bayu Nurullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x