Diego Costa Putus Kontrak dengan Atletico Madrid, 2 Klub Liga Inggris Siap Menampung

- 30 Desember 2020, 15:30 WIB
Diego Costa
Diego Costa /Instagram/ atleticomadrid/

PR BANDUNGRAYA - Secara mengejutkan, Diego Costa resmi memutus kontrak dengan Atletico Madrid pada tanggal 29 Desember 2020.

Diego Costa tidak memberi banyak keterangan atas keputusannya itu. Dia mengaku memilih pergi karena alasan pribadi.

Dalam kontrak Costa bersama Atletico Madrid seharusnya baru berakhir pada Juni 2021.

Baca Juga: Bandung Dalam Kepungan Banjir, Oded kini Berharap ke Kolam Retensi Gedebage, Apa Itu?

Karena pemutusan kontrak tersebut, kini Costa bisa bergabung dengan klub lain dengan berstatus free agent.

Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone pun berterima kasih pada Costa untuk dedikasinya selama beberapa tahun ke belakang.

“Dia merasa perlu mencari tantangan baru, dan saya yakin kemanapun ia pergi, ia akan melakukannya dengan baik, karena ia adalah seorang petarung.” ujar Simeone.

Baca Juga: Saat Tantangan Fadli Zon Debat Gus Yaqut Dijawab Kader NU, Ini Jawaban Politisi Gerinda

Costa merupakan sosok penting saat Atletico Madrid berhasil juara liga Spanyol pada 2014, setelahnya ia merantau ke Inggris.

Di sana ia membantu Jose Mourinho dan Antonio Conte menjuarai Liga Inggris bersama Chelsea.

Kembali ke Atletico, ia membantu Atletico menjuarai Liga Eropa dan UEFA Supercup.

Baca Juga: FPI Resmi Dibubarkan, Mahfud MD Beberkan Alasan di Balik Keputusan Tersebut

Kehadiran Luis Suarez di Wanda Metropolitano disinyalir kuat sebagai alasan hengkangnya striker 32 tahun tersebut.

Sontak saja, banyak klub top Eropa yang dikabarkan siap mengamankan jasa Diego Costa.

Berikut adalah daftar klub-klub tersebut:

Arsenal

Kembali ke London bisa jadi pilihan yang tepat, bukan kembali ke Chelsea, namun ke tetangganya Arsenal. Ia bisa menjadi solusi bagi Arteta atas buntunya duo penyerang Pierre Emerick Aubameyang dan Alexandre Lacazette.

Wolverhampton

Klub Inggris satu ini juga dikaitkan dengan Costa, pasca menepinya Raul Jimenez, nampaknya Fabio Silva belum jadi pengganti yang sepadan. Diego Costa bisa jadi pengganti yang sepadan atas absennya striker Meksiko kembali.

Patut ditunggu klub mana yang akhirnya jadi destinasi bagi Diego Costa?

Jendela transfer pemain bagi klub Eropa akan dibuka pada 2 Januari 2021 dan berakhir pada 1 Februari 2021.***

Editor: Rizki Laelani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah