6 Hal Ini Menarik untuk Dilakukan Sebelum Menikah, Calon Pengantin Harus Tahu

- 31 Oktober 2020, 14:43 WIB
Ilustrasi pasangan bergandengan tangan.
Ilustrasi pasangan bergandengan tangan. /PIXABAY/5688709

PR BANDUNGRAYA – Menjalin hubungan dan memutuskan untuk menikah merupakan langkah yang membahagiakan untuk pasangan bahkan teman sekitar.

Tapi ketika dihadapkan dengan persiapan menikah, terkadang kita lupa akan hal penting untuk dijalani dan sangat berarti sebelum menikah.

Dikutip oleh Prbandungraya.pikiranrakyat.com melalui Boldsky, berikut 6 hal yang menarik untuk dilakukan sebelum menikah.

Baca Juga: Update Gempa Turki-Yunani 7,0 Magnitudo: Laporan Terbaru 26 Orang Tewas dan Ratusan Terluka

1. Lakukan perjalanan dengan teman atau saudara

Terkadang orang yang akan menikah memiliki keraguan baik kesiapan diri maupun cocoknya dengan pasangan.

Dalam kasus seperti itu, saudara dan teman dapat membantu mengetahui apakah kalian melakukan hal yang benar.

Baca Juga: Terlanjur Dipenjara 27 Tahun, Pria Ini Diberi Uang Kompensasi Hampir Rp 11 Miliar, Ini Alasannya

Karena mereka mengenal kalian dengan baik, mereka dapat membantu menyadari apakah kalian siap untuk menikah dan apakah calon pasangan adalah pasangan yang cocok untuk kalian.

2. Lakukan deep talk yang berkualitas bersama pasangan

Karena akan memulai awal baru dalam hidup dengan pasangan di masa depan, penting bagi kalian untuk memiliki percakapan yang berkualitas dengan pasanganmu.

Baca Juga: 2 Wanita Asal Indonesia Berhasil Mengubah Tumpukan Sampah Menjadi Paving Block

Sebelum mengikat jalinan kasih bersama, kalian perlu mengetahui satu sama lain sehingga bisa menyadari kesukaan, ketidaksukaan, kerentanan satu sama lain, dll.

Kecuali jika tidak berkomunikasi satu sama lain, kalian tidak akan mengetahui apakah kalian cocok untuk satu sama lain.

Selain itu, deep talk membantu dalam mengembangkan ikatan yang kuat satu sama lain.

Baca Juga: NASA Bagikan 4 Suara Misterius di Luar Angkasa, Salah Satunya Terdengar Seperti Cekikan

3. Belajar memasak

Jika kalian adalah seseorang yang tidak tahu apa-apa tentang memasak, disarankan agar belajar memasak beberapa masakan dasar.

Terlepas dari apa jenis kelamin kalian, dirasa perlu tahu cara memasak karena ini akan membantu kalian menjadi kompatibel dengan pasangan.

Baca Juga: Liga 1 Ditunda hingga 2021, PSSI Beri Kewenangan PT LIB Untuk Susun Format Baru Kompetisi

Percaya atau tidak, pasanganmu akan sangat senang melihat kalian masak makanan dengan mudah. Nyatanya, hal ini akan memperkuat ikatan seiring berjalannya waktu.

4. Habiskan waktu bersama Ibumu

Kalau kalian wanita, begitu sudah menikah dan ikut dengan pasangan, pasti akan kangen ibu. Apalagi kangen cara dia memasak, tingkah konyolnya, cara ibu mendukung dan banyak lagi.

Baca Juga: Sempat Amblas 2 Hari Beruntun, Harga Emas Kembali Rebound Seiring Berbagai Sentimen Terhadap AS

Di sisi lain, pria tidak dapat menghabiskan waktu bersama ibu seeprti sebelumnya. Jadi sebelum menikah, disarankan menghabiskan waktu bersama.

Sangat penting tentunya membuat Ibu merasa spesial. Biarkan ibu kalian tahu bahwa kalian sangat mencintai dan akan selalu dekat dengannya walaupun sudah menikah.

5. Lakukan perjalanan liburan

Baca Juga: Petualangan Sherina 2 Tayang 2021, Sherina Munaf Ikut Garap Soundtracknya

Bukannya tidak bisa melakukan perjalanan setelah menikah. Melakukan perjalanan sebelum menikah dapat membantu kalian mengetahui diri kalian sendiri lebih baik.

Ketika melakukan trip, kalian an menyadari apa yang kalian inginkan dalam hidup. Selain itu, kalian pun akan mengathui kelemahan, kekuatan dan kerentanan diri.

Hasilnya, kalian akan berkembang menjadi manusia yang percaya diri dan lebih baik.

Baca Juga: Gempa Mengguncang Turki, Kedutaan Besar RI: Belum Ada Laporan WNI yang Menjadi Korban

6. Luangkan waktu dengan pasanganmu

Siapa bilang menghabiskan waktu dengan pasangan ketika sudah menikah saja, nyatanya melewati hari-hari bersama pasangan akan mengenal pasanganmu sebelum menikah.

Bisa lakukan kencan atau makan bareng guna mengenal satu sama lain dengan baik. Bisa juga saling mengunjungi di acara khususseperti ulang tahunnya atau lain-lain.

Baca Juga: Ansu Fati Tampil Gemilang, Ronald Koeman Minta Jaga Konsentrasi dalam Setiap Laga

Dengan cara itulah kalian akan menjadi akrab dan yang paling penting akan mengembangkan ikatan yang kuat untuk modal pernikahan kalian.***

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: Boldsky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x