Tembus 11.000 Kasus per Hari, Jubir Satgas: Optimalkan PPKM untuk Tekan Laju Kasus Positif Covid-19

- 13 Januari 2021, 17:55 WIB
uru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Prof Wiku Adisasmito.
uru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Prof Wiku Adisasmito. /Dok. Covid19

Pasalnya perkembangan dalam lima pekan terakhir jumlah pasien yang dinyatakan sembuh terus meningkat, pekan ini saja terjadi kenaikan hingga 9,5 persen dibandingkan pekan sebelumnya.

Terdapat lima provinsi dengan kenaikan tertinggi, yakni Jakarta naik 2.172, Sulawesi Selatan naik 2.081, Jawa Tengah naik 659, Kalimantan Tengah naik 235, dan Banten naik 195.

Baca Juga: Pemerintah Indonesia Diminta Tidak Menggugat Perusahaan Vaksin Covid-19 jika Bermasalah

Untuk persentase kesembuhan tertinggi berada di Riau (92,29 persen), Papua Barat (91,52 persen), Gorontalo (90,88 persen), Kalimantan Barat (90,62 persen) dan Kepulauan Riau (89,84 persen).

Dengan peningkatan angka kesembuhan dalam lima minggu terakhir ini, bukan tidak mungkin angka kasus aktif dapat ditekan dengan meningkatkan kesembuhan.

Untuk itu ia meminta treatment (perawatan) yang diberikan kepada pasien Covid-19 sudah sesuai standar.

Baca Juga: Cek Fakta: Benarkah vaksin Covid-19 yang Disuntikkan kepada Jokowi Berbeda?

Sehingga pasien lekas sembuh, dan pemerintah daerah segera koordinasikan dengan satgas di pusat jika ada kendala.

"Ingat, satu pasien yang sembuh merupakan hal yang sangat berarti. Oleh karena itu, lakukan penanganan dengan semaksimal mungkin, sehingga banyak pasien yang sembuh dari Covid-19," kata Wiku.***

Halaman:

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: Facebook Bella Irana covid19.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x