Pasca OTT KPK, Pengamat Sebut Penangkapan Nurdin Abdullah Bisa Pengaruhi Peluang Politiknya di Pilgub 2023

- 27 Februari 2021, 15:20 WIB
Gubernur Sulawesi Selatan, Nurdin Abdullah bersiap menjalani pemeriksaan setibanya di gedung KPK, Jakarta pada Sabtu, 27 Februari 2021.
Gubernur Sulawesi Selatan, Nurdin Abdullah bersiap menjalani pemeriksaan setibanya di gedung KPK, Jakarta pada Sabtu, 27 Februari 2021. /ANTARA/Dhemas Reviyanto

PR BANDUNGRAYA - Gubernur Sulawesi Selatan, Nurdin Abdullah ikut terjaring dalam Operasi Tangkap Tangan (OTT) yang dilakukan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Nurdin Abdullah diduga terlibat dalam kasus tindak pidana korupsi (tipikor).

Pelaksana Tugas Juru Bicara KPK, Ali Fikri mengatakan bahwa Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah ditangkap KPK pada Jumat, 26 Februari 2021 malam.

Tak hanya Nurdin Abdullah, KPK juga mengamankan empat orang lainnya dan satu orang yang merupakan pengusaha.

Baca Juga: Rilis Video Musik 'Jangan Sampai Pasrah', Nissa Sabyan Berkolaborasi dengan Hanin Dhiya

Meski demikian, hingga kini Ali Fikri juga belum bisa mengungkapkan kasus apa yang sebenarnya menjerat Nurdin.

"Saat ini belum bisa kami sampaikan," katanya.

Kabar penangkapan terhadap Nurdin Abdullah ini, sontak membuat heboh publik, hingga namanya menjadi perbincangan hangat di media sosial.

Tak sedikit beberapa pihak memberikan tanggapannya terkait penangkapan OTT KPK tersebut.

Pengamat politik Universitas Hasanuddin, Andi Ali Armunanto pun turut berkomentar atas penangkapan Nurdin Abdullah tersebut.

Halaman:

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x